DHTv, Bandar Lampung – Gempa bumi berkekuatan 5,5 Magnitudo terjadi di Kabupaten Tanggamus, Jumat (6-8-2021) petang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Lampung, gempa itu berada di titik koordinat 6.43 Lintang Selatan (LS), 104.58 Bujur Timur (BT) atau Barat Daya Kabupaten Tanggamus.
Meski demikian, BMKG memastikan gempa bumti tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.Selain itu, getaran gempa berkedalaman 10 kilometer juga sempat dirasakan hingga Kota Bandarlampung.
Deta salah satu warga Kota Bandarlampung mengaku, merasakan gempa, tidak berselang lama usai berkumandangnya adzan Maghrib.
Tidak berselang lama dari adzan Maghrib, saat saya mau mengambil air wudhu, merasakan seperti getaran,” kata Deta.Sementara, Dian warga lainnya menambahkan, gempa tersebut, sempat membuatnya panik. “Tadi saya sempat keluar, karena terasa guncangan,” kata Dian.