Bandar Lampung (DHTv)-Plt. Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Provisi Lampung Qodratul Ikhwan membuka acara Talent Show pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung 2022 yang di adakan Di ballrom hotel bukit randu. Kamis, 28 Juli 2022.
Dalam sambutannya, Qodratul ikhwan menyampaikan terimakasih kepada kabupaten/kota yang telah berpartisipasi Memberikan perwakilannya untuk mengikuti program pemerintah dalam acara Talent Show Pemilihan Muli Mekhanai provinsi Lampung 2022.
“Terimakasih kepada teman-teman kabupaten/kota yang telah memberikan utusannya, ini adalah sebagai bukti kita untuk menjadikan Lampung sebagai provinsi yang memiliki program dalam pemilihan duta -duta wisata maupun pemilihan putra-putri Muli Mekhanai Lampung,”tuturnya.
Lanjut PLT kepala dinas parekraf, yang seharusnya pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung 2022 ini Menjadi ajang kompetisi bergengsi bagi para generasi muda sebagai upaya dalam menggali potensi, namun sangat disayangkan masih ada kabupaten/kota yang tidak dapat mengikutsertakan perwakilannya di pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung 2022.
“Saya mencatat ada kabupaten/kota yang pada tahun ini kurang respon terhadap program yang kita sepakati dan yang kita susun, kalau merujuk pada sistem pemerintahan kita yaitu sistem presidensial di negara kita, seharusnya kita takuti dan kita patuhi, kalau katanya hitam ya hitam kalau katanya ikut Muli Mekhanai ya kita ikut, Itu harus satu atap,”ungkap Qodratul masih dalam sambutannya
“Jadi Dari kabupaten/kota yang tidak ikut Dan tidak memberikan perwakilannya di pemilihan Muli Mekhanai provinsi Lampung 2022 ini adalah suatu pengingkaran terhadap konstitusi kita yaitu sistem pemerintahan presidensial,”ujarnya.
Saat diwawancarai, Finalis Muli Mekhanai perwakilan dari tanggamus M. Nurhaibnu Zaki mengatakan, ajang pemilihan Muli Mekhanai ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan mencetak dan memilih generasi muda yang berprestasi dan memiliki kemampuan untuk menjadi duta pariwisata yang mampu mendorong dan mempromosikan wisata di Lampung.
“Kami sebagai generasi muda berharap kami dapat berkontribusi dalam meningkatkan kebangkitan pariwisata terutama pasca pandemi dan dimasa transisi ini, semoga kita bisa memanfaatkannya dengan baik,”ungkapnya.
Diketahui dalam acara pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung 2022, dari 15 kabupaten/kota yang ada di provinsi Lampung hanya 12 kabupaten/kota yang mengikuti, dan 3 kabupaten/kota yang tidak mengikuti diantaranya, Bandar Lampung, Tulang Bawang Barat dan Way Kanan. (Red)