Sambut HUT RI Ke-77, Hermawan Fasilitasi Perlombaan Warga Way Dadi Baru

Bandar Lampung (DHTv)-Warga Kelurahan Way Dadi Baru, Kecamatan Sukarame menyambut dengan meriah HUT RI Ke-77, hal itu terlihat dari sejumlah acara perlombaan yang telah digelar. Salah satunya perlombaan Gaple yang di ikuti oleh 20 peserta, bertempat di Posko Sahabat Hermawan pada Sabtu 06 Agustus 2022 malam Minggu.

Kegiatan yang berlangsung meriah itu di fasilitasi Anggota DPRD Kota Bandar Lampung Fraksi Gerindra Hermawan yang juga merupakan inisiator Forum Lintas Media Lampung (FLM), dalam kesempatan itu Hermawan selaku wakil rakyat mengatakan jika kegiatan itu sengaja di fasilitasi bertujuan untuk memriahkan HUT RI yang beberapa tahun sebelumnya dibatasi akibat pandemi serta dalam rangka mempererat dan menjaga hubungan silaturahmi.

“Perlombaan gaple malam ini tersedia 5 meja dan satu meja 5 orang, dengan kisaran 20 peserta kurang lebih mengikuti perlombaan ini,”kata Hermawan.

Lanjutnya,perlombaan gaple itu merupakan rangkaian perlombaan awal dalam rangka menyambut HUT RI Ke-77, “Ini perlombaan yang mengawali, hingga puncaknya HUT RI nanti pada tanggal 17 Agustus kita masih memiliki perlombaan lainnya,”ujar Hermawan.

“Jadi sebenarnya kita memfasilitasi kegiatan-kegiatan perlombaan itu selain momentum juga sebagai sarana untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat tanpa sekat. Artinya begini kalau dahulu saya lahir dan besar disini dekat dengan warga sini, setelah jadi anggota dewan saya ingin tetap jadi Hermawan yang apa adanya dan inilah sarananya untuk menjaga dan mempereratnya,”jelas Hermawan.

Bukan saja dengan warga Durian, khususnya Daerah Pilih (Dapil) dan umumnya Kota Bandar Lampung Hermawan juga dikenal anggota legislatif yang banyak membaur dengan semua kalangan.

Mantan Ketua Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) itu terbilang cukup familiar dikalangan praktisi hukum, terlebih lagi Hermawan yang juga pernah menahkodai Yayasan Lembaga Hukum Bela Rakyat (YLHBR) hingga saat ini masih komitmen memberikan bantuan hukum secara gratis kepada konstituennya.

“Setelah menjabat di DPRD, semua jabatan itu kita lepas akan tetapi dengan posisi mantan. Kita selalu mengajak untuk rekan-rekan sejawat Advokat khususnya anggota APSI dan YLHBR untuk selalu memberikan bantuan hukum tanpa mengutamakan sisi materil melainkan sisi keadilannya,”pungkas Hermawan dengan diselipkan sedikit bersenda gurau.

Hermawan juga mengatakan selain sebagai Anggota Dewan dirinya saat ini dipercaya untuk menahkodai Lembaga Advokasi Hukum Indonesia Raya (LAHIR) Partai Gerindra untuk itu bagi masayarakat yang membutuhkan bantuan hukum dapat menemui dirinya atau tim.

“Harapan kita dengan semangat persatuan dan kesatuan dan momentum dibulan hari lahir bangsa ini mari kita meriahkan dan warnai serta isi dengan semangat Nasionalisme. Juga tetap menjaga sportifitas dalam setiap perlombaan,”tutup Hermawan. (Red)

Previous Post Next Post